Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

Desaku Purwakarta
Rp. 0
Keranjang masih kosong.

Dapatkan gratis ongkir - Bebas 30 hari uang kembali.

Tak Main-Main "Keripik Kelapa" Produk Asli Desa Kertamukti Tembus Juara 2 Lomba UMKM Tingkat Kecamatan

Tak Main-Main

Kelapa yang kita kenal sebagai tumbuhan dengan 1001 manfaat ternyata mampu disulap menjadi keripik yang renyah dan lezat oleh BUMDes Desa Kertamukti yang dikelola oleh Ibu Nki Ajrina. Keripik kelapa asli karya anak bangsa dari Desa Kertamukti ini ternyata sudah dipoduksi mulai dari tahun 2019 hingga saat ini. Produk ini bisa dikatakan sangat unik dan kreatif karena buah kelapa yang banyak orang awam tau hanya dimanfaatkan sebagai santan, bahan dapur, dan semacamnya ternyata justru bisa naik level menjadi sebuah camilan yang ringan dan flavourful. Keripik kelapa ini sudah tersaji dalam berbagai macam rasa yaitu original, balado, manis, dan keju. Bukan hanya disajikan dengan rasa yang bermacam-macam ternyata harga produk ini juga murah, yaitu satu kemasan hanya dibandrol harga Rp. 10.000/pcs saja.

Tak main main, ternyata produk keripik kelapa ini baru-baru saja mendapatkan prestasi. Pada acara Lomba UMKM di tingkat Kecamatan Campaka pada tahun 2023, ternyata produk Keripik Kelapa dari Desa Kertamukti ini menyabet gelar Juara 2. Lomba ini diikuti oleh lebih dari 20 peserta yang membawa serta memamerkan produknya masing-masing. Tak disangka, produk asli Desa Kertamukti ini mampu mengalahkan pesaing-pesaingnya dan menjadi peringkat ke-2 produk UMKM terbaik se-Kecamatan Campaka. Hal ini membuktikan bahwa produk ini memang memiliki kualitas yang tinggi baik dari segi komposisi, rasa, serta kemasan.

Dari segi kreativitas tak bisa diragukan lagi bahwa produk ini memiliki tingkat kreativitas yang tinggi. Ibu Nki Ajrina yang awalnya termotivasi dari banyaknya kelapa yang menganggur di rumahnya dapat menyulap menjadi sebuah camilan yang unik. Dari yang awalnya coba - coba memasak kelapa yang diiris tipis dan diberi tepung ternyata Keripik Kelapa ini diminati oleh banyak pelanggan. "Awalnya saya cuman coba - coba mas. Saya tu liat di dapur saya kok banyak banget kelapa yang nganggur. Terus saya teh dikasih tau sama anak kalau coba aja dibuat jadi keripik. Trus saya coba deh, eh... ternyata kok enak, banyak yang suka juga", kata Ibu Nki Ajrina. Tak hanya keripik kelapa ternyata Ibu Nki juga memproduksi keripik ubi ungu.

 

Tinggalkan Komentar

Email anda tidak akan ditampilkan. Harap isi semua yang bertanda *